BLT-DD TAHAP III TAHUN 2020 DI DESA GUNUNG MALANG KEC. SUBOH KAB. SITUBONDO

 SITUBONDO - Selasa (23/06) Kapten Inf Gede Darma (Danramil 0823/12 Suboh) bersama tiga pilar antau langsung kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT-DD) Tahap III Tahun 2020 yang dihadiri oleh 178  orang warga penerima bantuan dengan penanggung jawab Kades Gunung Malang (Yoyok).

Bertempat di Aula  Kantor Desa  Gunung Malang Kec.Suboh Kab. Situbondo  telah dilaksanakan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT-DD) Tahap III Tahun 2020 yang dihadiri oleh 178  orang dan dihadiri diantaranya Suprapto SH ( Camat Suboh ) , Kapten Inf Gede Darma (Danramil 0823/12 Suboh), Iptu H.Muhamad Munaim SH  (Kapolsek Suboh), Sertu Yohanes Maks Lapenangga  (Babinsa 0823/12 Suboh), Yoyok (Kepala Desa Suboh), Jamaludin (Ketua BPD Desa Gunung Malang) dan Masyarakat penerima Bantuan Tunai Dana Desa  (BLT-DD) tahap III tahun 2020

Sambutan Kepala Des Gunung Malang yang menyampaikan, Puji syukur alkhamdulillah pada pagi ini kita semua masih di kasih kesehatan sehingga pada pagi ini kita bisa berkumpul di aula balai Desa  ini yaitu dalam rangka menghadiri acara penyaluran bantuan langsung tunai (BLT-DD) tahap III. Saya sebagai kepala Desa berharap masyarakat yang mendapatkan bantuan ini dapat menggunakan bantuan ini dengan sebaik-baiknya,gunakan bantuan ini untuk memenuhi gizi agar dapat meningkatkan imunitas tubuh kita agar kebal dari virus corona atau covid 19, Marilah kita semua sama-sama berdo'a agar pandemi yang sedang melanda ini cepat berakhir agar kita bisa hidup normal seperti biasa. Katanya

Di sambung oleh Camat Suboh, Allah swt yang telah memberikan kita semua kesehatan sehingga kita semua bisa hadir di aula Desa Gunung Malang  ini yaitu dalam rangka penyaluran bantuan langsung tunai Dana Desa (BLT DD) tahap III. Penyerahan bantuan langsung tunai dana desa (BLT – DD) tahap III ini merupakan kepedulian dari pemerintah pusat kepada masyarakat yang terdampak dengan adanya Covid – 19, untuk itu 
kami berharap kepada seluruh masyarakat dalam pelaksanaanya tetap mematuhi aturan sesuai protokoler kesehatan.

Kami berharap para penerima bantuan dana desa  dapat mengunakan bantuan tersebut untuk digunakan semaksimal mungkin untuk membeli kebutuhan pokok dan memenuhi kecukupan gizi dan vitamin demi untuk meningkatkan imunitas dan sebagai pertahanan dari Corona virus atau Covid 19 dan Sesuai intruksi dari pemerintah bantuan yang diserahkan ini sebesar Rp 600.000,- per kepala keluarga dan jika ditengah pembagian bantuan ini, masyarakat menerima tidak sesuai yang
semestinya maka warga yang telah terdaftar dan berhak menerima bisa langsung melaporkannya kepada pihak Kepolisian dalam hal ini  kalau dana bantuan tersebut terpotong. Pesanya

Lanjut Danramil 0823/12 Suboh juga menyampaikan, Bahwa anggaran dana desa untuk tahun ini, memang sudah di instruksikan Kemendes sebagian dana desa  dialihkan untuk penanganan Covid 19 dan bentuknya harus bantuan langsung tunai, bantuan yang akan di salurkan hari ini  adalah bantuan tahap Ke tiga yaitu tahap terakhir.
Saya berharap masyarakat bisa memanfaatkan dana bantuan ini dengan sebaik-baiknya,gunakan bantuan ini untuk membeli kebutuhan pokok dan vitamin guna meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh agar terhidar dari virus Corona atau Cobid 19.

Sekarang kita udah memasuki kehidupan New Normal,new normal bukan berarti kita bebas melakukan kegiatan seperti biasa kayak dulu akan tetapi kita tetap menjaga diri kita sendiri dengan mematuhi aturan pemerintah sesuai protokol kesehatan dengan rajin cuci tangan, jaga jarak, jangan berkerumun dan pakai masker semua itu bertujuan untuk memutus rantai penyebaran Virus covid 19. Pesan Gede Darma (Pen 23)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar