SINERGITAS TNI - POLRI BERSAMA RELAWAN DALAM PENGAMANAN LEBARAN

Situbondo - Babinsa Koramil 08/Banyuputih Kodim 0823/Situbondo melaksanakan Pengamanan Lebaran di Pos Pantau Mudik di Pos Pengaman Baluran, Sabtu (16/06/2018).


Keamanan dan ketertiban berkendaran adalah dambaan setiap orang yang melakukan kegiatan mudik. Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, setiap Pos Pantau Mudik Lebaran diperbantukan anggota TNI untuk membackup dan membantu untuk menciptakan suasana aman dam nyaman bagi pemudik. Seperti pada kesempatan kali ini Babinsa Koramil 08/Banyuputih bersama dengan pihak terkait bersama-sama membantu Kepolisian Sektor Banyuputih memantau dan mengamankan arus lalulintas.

Harapan kedepan mudah mudahan sinergitas TNI - Polri serta elemen masyarakat lain dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan sehingga keamanan dan kenyamanan pemudik benar-benar dapat terwujud.

Selanjutnya menurut Danramil 08/Banyuputih Kapten Inf Kardiman mengatakan bahwa anggota Koramil Banyuputih melaksanakan pemantaun arus mudik mulai H-7 sampai H+7 dengan kekuatan 2 orang setiap hari. Dalam hal tersebut Danramil selalu menekankan agar betul-betul melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung-jawab dan diniatkan iklas beribadah untuk membantu masyarakat yang sedang merayakan hari raya Idul Fitri 2018/1 Syawal 1439 H agar tercipta kondisi nyaman dan aman. (sdd).