Koramil Banyuputih 0823-08/Situbondo Siap Pengamanan Ibadah Natal Bersma Polsek Banyuputih

Situbondo - Selasa(24/12) Wilayah Teritorial Koramil 0823-08/Banyuputih para Babinsa adakan kegiatan pengamanan Ibadah bertempat di Gereja Bethel Tabernakel (GBT) Dsn. Kendal Ds. Wonorejo Kec. Banyuputih perayaan natal diikuti sekitar 300 orang.Perayaan Natal dimulai pukul 18.00wib s/d selesai senin(23/12/2019).
 
Dalam susuna Personil pengamanan olehPolsek Banyuputih 4 orang  dipimp Ipda Gatot (Kanit Sabhara Polsek Banyuputih). Koramil 0823/08 Banyuputih 3 orang dipimp Serma Iswanto (Bati Bhakti TNI Ramil 0823/08 Banyuputih). Unit Intel Dim 0823 Pelda Sunardi. Anggota Linmas Ds. Wonorejo. Pemuda Gereja Bethel Tabernakel (GBT)

Pembawa dalam pembicaran perayaan natal digereja Bethel Tarbernakel(GBT)Dsn.Kendal Ds Wonorejo Kecamatan Banyu putih oleh Pdt.Simon Susanto.

Perayaan natal yang hadir bersama degan 1. Pdt. Simon Susanto (Pdt. Gereja Bethel Tabernakel (GBT) Jemaat Wonorejo). Pdt. Ubin Maulana (Pdt. Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Jemaat Wonorejo). Pdt. David Zulkarnain (Pdt. Gereja GPDI Wonorejo). Jemaat Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Wonorejo. Jemaat Gereja Bethel Tabernakel (GBT). Jemaat Gereja GPDI Wonorejo. Sekdes Wonorejo (Fatoni) . Perangkat Ds. Wonorejo. Komunitas Sepeda Onthel Wonorejo. Umat muslim sekitar Gereja Bethel Tabernakel

Danramil 0823/08 Banyuputih Kapten inf Edi supriono mengatakan salah satu bagian dari Teritorial TNI adalah menjaga keamanan dan kelancaran jalannya ibadah ummat kristiani dalam rangka perayaan Natal, Babinsa harus mampu membantu dalam menciptakan situasi aman dan kondusif salah satunya dengan memberikan pengamanan digereja di wilayah binaannya.

Danramil juga menambahkan kepada personel jajaran Koramil 0823-08/Banyuputih tetap konsisten siap siaga setiap saat dibutuhkan, “Saat bertugas yang terpenting utamakan berkomunikasi dengan masyarakat dan instansi terkait agar pelaksanaan pengamanan perayaan natal sampai menjelang tahun baru bisa berjalan dengan Aman dan lancar,” tutupnya.(Pen 23)


Koramil Bungatan 0823-15/Situbondo Bersama Sie Propam Cek Kesiapan Pospam Ops Lilin Semeru 2019

Situbondo – Selasa (24/12) Guna meminimalisir terjadinya kesalahan dan menunjang Ops Lilin 2019 yaitu kegiatan pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Kasi Propam Polres Situbondo Iptu harsono,bersama anggota koramil bungatan 0823-15/Situbondo melaksanakan pengecekan apel kesiapan personel Pos Pam Ops Lilin Semeru 2019 dipos pasir putih situbondo.

Dalam pengecekan tersebut, Kasi Propam bersama Bati Tuud Koramil bungatan 0823-15/Situbondo Peltu Syafril menyampaikan arahan untuk selalu sungguh sungguh dalam melaksanakan tugas pengamanan tersebut dan bertugas sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ada sehingga pelaksanaan Ops Lilin Semeru 2019 di Pos Pasir putih bungatan dapat berjalan aman dan tanpa halangan sehingga dapat meminimalisir segala bentuk pelanggaran.

“Laksanakan tugas dengan baik serta minimalisir hindari kesalahan atau pelanggaran anggota saat pelaksanaan tugas di lapangan,”pesan Kasi Propam Iptu Harsono
.
“Kami akan selalu mengawasi setiap tugas yang dilaksanakan personel secara langsung dengan harapan anggota tidak melakukan kesalahan sehingga bisa membantu masyarakat saat melaksanakan perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020,” tuturnya.(Pen 23)