DANRAMIL ARJASA MENGHADIRI KEGIATAN JALAN SANTAI

Situbondo - Bertempat di Kantor SKB Lamongan - Arjasa Kabupaten Situbondo telah diselenggarakan kegiatan gerak jalan santai dalam rangka Open House dan Peresmian Kampus Baru Akademi Komunitas Negeri Situbondo tahun 2018. Danramil 0823/10 Arjasa Kapten Inf Sugeng S dalam kegiatan gerak jalan santai tersebut hadir dan mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan jalan sehat diikuti kurang lebih 50 orang berjarak 5 Km dengan rute sekitar Desa Lamongan Arjasa. Sabtu (11/08/2018).

Hadiri pula dalam kegiatan antara lain Bupati Situbondo Bapak Dadang Wigiarto, SH., Kasat Binmas AKP Agus.S, Rektor AKNS Hj. Kumudawati, MPd., pihak sponsor dari Bank Jatim Ibu Maya, Camat Arjasa, Camat Kapongan, Kapolsek Arjasa AKP Heri Budiono, SH., Danramil Arjasa Kapten Inf Soegeng. S, Kades Lamongan, Para dosen AKNS, Para AlumniMahasiswa AKNS dan para pelajar SMAI Arjasa. (sdd).


ANGGOTA KORAMIL 11 BESUKI MELAKUKAN PENDAMPINGAN PANEN PERDANA ORGANIK

Situbondo - Babinsa Koramil 0823/11 Besuki Serda Anang Yudo hari ini sedang melaksanakan pendampingan panen perdana padi di Desa Sumberejo, Kecamatan Besuki, Kabupaten Situbondo milik Kelompok Tani (Koptan) dengan jenis padi IR 42. Sabtu (11/08/2018).

Hasil panen kali ini meningkat dari pada tahun sebelumnya., keberhasilan ini tidak terlepas dari peran pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa koramil 0823/11 Besuki Desa Sumberejo dan para tim penyuluh pertanian. Pendampingan yang dilakukan Babinsa disambut antusias oleh masyarakat karena dapat memotivasi masyarakat untuk lebih giat lagi turun ke sawah. Para Babinsa pun tidak pernah segan-segan turun ke sawah untuk melaksanakan pendampingan terhadap petani, " ucap Serda Anang Yudho. "

Pendampingan terhadap para petani yang dilakukan oleh para Babinsa merupakan wujud dari peran Koramil 11 Besuki dalam ikut mensukseskan Program Pemerintah untuk mewujudkan program Swasembada Pangan. Ini dibuktikan dengan pendampingan terhadap para petani yang meningkatkan hasil panen kali ini, diharapkan untuk penanaman berikutnya hasil yang didapat bisa lebih meningkat lagi, " tambah Serda Anang Yudho. " (sdd).


BABINSA GEBANGAN KAPONGAN DAMPINGI POKTAN PANEN PADI

Situbondo -. Kodim 0823/Situbondo menerjunkan para Babinsa yang tersebar di Koramil Jajaran untuk melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan yang biasa kita kenal dengan pendampingan hanpangan. Kali ini Babinsa Koramil 0823/03 Kapongan Serma Sukardi melaksanakan pendampingan panen padi diwilayah binaannya Desa Gebangan, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo lahan milik pak Maskur seluas 0,4 hektar jenis padi varietas Inpari 30. Sabtu (11/08/2018).

Di sela-sela pendampingan panen Serma Sukardi mengatakan bahwa pendampingan panen padi yang dilakukan Babinsa terhadap petani merupakan upaya khusus pendampingan ketahanan pangan guna mendukung pencapaian swasembada pangan diwilayah. Diharapkan kehadirannya dan para Babinsa lainnya akan menjadi pendorong bagi petani untuk lebih giat lagi dalam mengelola lahan pertanian demi meningkatkan produktivitas padi pada setiap panen, " ujar Serma Sukardi. " (sdd).