Muspika Mlandingan Hadiri Isra Mi’roj Nabi Muhamad SAW


Situbondo - Kamis (04/4) Koramil 0823/15 Mlandingan Batituud Serma Wiwit bersama Babinsa Serda Siswanto menghadiri Isra Mi’roj Nabi Muhamad SAW 1440 H yang bertempat di Balai Kecamatan Mlandingan Situbondo.

Hadir dalam kegiatan tersebut  antara lain Lurah Camat Mlandingan, Babinsa, Babinkamtibmas, Satpol PP, tokoh agama, tokoh masyarakat dan berbagai komponen masyarakat lainnya.

Menurut Diswanto, sengaja dirinya menghadiri acara tersebut adalah sebagai sarana untuk mendekatkan diri dengan Muspika dan masyarakat binaan, agar nantinya terjalin hubungan yang harmonis dan komunikasi yang baik.

Karena penting bagi kami untuk senantiasa menjalin hubungan yang harmonis dan komunikasi yang baik dengan aparat Kecamatan maupun warga binaan, supaya nantinya kita dapat mengetahui dan membantu setiap kesulitan atau permasalahan yang terjadi di lingkungan masyarakat, jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan kegiatan doa bersama untuk memohon demi keselamatan bangsa dan negara.

Pengajian Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW tahun 1440H/2019 yang diselenggarakan oleh Kecamatan Mlandingan untuk menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Allah SWT. Ujarnya

Memelihara Keamanan dan Ketertiban disaat Patroli Rutin


Situbondo – Kamis (04/4/) Tim Siaga Kodim 0823/Situbondo selalu melakukan patroli di seputaran wilayah Situbondo serta di tempat tempat obyek vital untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Situbondo. Menjelang Pemilu 2019 yang akan dilaksanakan beberapa hari kedepan Personel Siaga Kodim Situbondo gelar Patroli tersebut sebagai wujud kepedulian membantu sekaligus mendukung tugas-tugas Kepolisian dalam rangka menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban di Kabupaten Situbondo.

Patroli rutin merupakan wujud kepedulian untuk berperan aktif guna membantu dan mendukung tugas-tugas Kepolisian dan Pemerintah Kabupaten Situbondo guna mewujudkan situasi yang aman, nyaman dan sejuk serta kondusif bagi warganya  Jelas pasi Ops Situbondo Kapten Inf Samsuri.

Terkait hal tersebut, patroli dengan menggunakan mobil patroli Kodim bertujuan untuk bersilaturahmi, berkomunikasi, berinteraksi, bersosialisasi satu sama lain, antara warga di Kabupaten Situbondo.

Patroli wilayah dengan berkoordinasi dan melibatkan Pleton Siaga Kodim 0823/Situbondo itu, dilaksanakan secara intensif dan terus menerus.

“Patroli ini akan berkembang menjadi patroli gabungan baik itu dengan kepolisian maupun Satpol PP, melakukan kolaborasi untuk mewujudkan Kabupaten Situbondo yang tertib dan aman,” Tambah Pasi Ops.

Berdasarkan laporan dan pengamatan di lapangan, Kabupaten Situbondo saat ini berada dalam keadaan cukup kondusif. Rasa aman dan nyaman warga Situbondo didukung sepenuhnya oleh koordinasi, komunikasi dan kerja sama yang kokoh antara pemerintah dan warga masyarakat. Oleh karena itu tanggung jawab memelihara keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat merupakan tugas semua pihak termasuk Kodim 0823/Situbondo.

Kita memberikan apresiasi yang tinggi kepada anggota Pleton Siaga Kodim Situbondo yang terus mendukung upaya-upaya pokok pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat secara terintegrasi, termasuk dengan melaksanakan patroli satuan Kodim, ujarnya.

Disisi lain juga harus memiliki kemampuan yang tinggi untuk mengantisipasi setiap potensi gangguan keamanan dan ketentraman masyarakat.

Diharapkan dengan keberadaan patroli satuan Kodim 0823/Situbondo ini dapat bersinergi satu sama lainnya guna mewujudkan rasa aman dan nyaman masyarakat di Kabupaten Situbondo. Pungkasnya