BATI KOMSOS KORAMIL 0823/03 KAPONGAN HADIRI RAPAT KOORDINASI UNTUK MENJADI JURI DALAM LOMBA DUSUN KREASI DALAM RANGKA HUT RI KE 73



Situbondo -  Bati Komsos Koramil 03 Kapongan Kodim 0823/Situbondo terlihat sedang hadir dan mengikuti kegiatan rapat koordinasi yang ikut serta menjadi juri Lomba Dusun Kreasi di Desa Kesambirampak, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo yang akan diselenggarakan pagi s.d siang hari ini. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kepala Desa Kesambirampak dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 73. Selasa (21/08/2018).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Tim Penilai untuk kegiatan Lomba Dusun Kreasi antara lain Perwakian dari Kecamatan Kapongan, Bati Komsos Koramil 0823/03 Kapongan, Kanit Binmas Polsek Kapongan, Ketua Panitia Lomba dan Mahasiswa Unmu Jember.

Dalam rapat menjelang pelaksanaan Lomba Dusun Kreasi tersebut membahas kriteria penilaian dibagi menjadi 2 kriteria yaitu Kriteria Khusus dan Kriteria Umum. Untuk Kriteria Khusus ada 4 ketentuan yaitu pertama harus ada foto Presiden dan Wakil Presiden RI serta foto Kepala Desa Kesambirampak bersama isteri, kedua menyangkut tema ada 3 pilihan (Nasional, Asian Games 2018 dan ketiga tema Dusun itu sendiri), “ ujar Serma Masturi. “

Ketentuan selanjutnya yang dinilai adalah terlihat situasi yang meriah di jalan-jalan pada tiap pintu masuk rumah-rumah warga sebagai bentuk partisipasi dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 73 serta terciptanya kebersihan disekitar lingkungan. Sedangkan yang masuk dalam penilaian umum lebih dari 100 M dari titik penilaian akan mendapat nilai tambah dan kreatif dalam penyambutan akan mendapat nilai positif dari Tim Penilai, “ imbuh Serma Masturi. “ (sdd) “.

BABINSA 0823/02 PANJI LAKUKAN PENDAMPINGAN LUAS TAMBAH TANAM PADI




Situbondo - Kodim 0823/Situbondo terus berkomitmen untuk mensukseskan Program Swasembada Pangan di Kabupaten Situbondo untuk menuju sukses secara nasional. Hal itu dibuktikan dengan kerja keras yang dilakukan oleh semua para Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 0823/Situbondo untuk turut serta melakukan pendampingan kepada petani saat menanam padi diwilayah binaannya masing-masing salah satu contoh yang dilakukan oleh Babinsa Panji Kidul Sertu Pranyoto anggota Koramil  02 Panji Kodim 0823/Situbondo yang sedang melakukan kegiatan pendampingan Hanpangan LTT padi seluas 0,5 ha kepada salah satu warga binaannya di Dusun Karang Malang RT. 001 RW. 005 Desa Panji Kidul, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo dilahan sawah milik Bapak H. Sufyan yang sedang menanam padi jenis Brahmo pagi hari ini. Senin  (21/08/2018).

Danramil 0823/02 Panji Kapten Inf Dedi S mengatakan para Babinsa diwilayah itu sedang membantu petani turut menanam padi varietas jenis Brahmo. Tak hanya turut menanam bibit padi dilahan sawah milik warga diwilayahnya, Babinsa juga ikut membantu melakukan perawatan tanaman hingga membantu saat panen tiba, “ terang Danramil 0823/02 Panji. “

Pendampingan dalam sektor pertanian ini yang dilakukan oleh anggota jajaran Koramil ini merupakan bentuk kepedulian TNI AD khususnya Kodim 0823/Situbondo untuk  membantu pemerintah dalam rangka mensukseskan swasembada pangan di Kabupaten Situbondo. Kegiatan TNI di sektor pertanian ini juga merupakan instruksi dari Komando Atas untuk mendukung kegiatan petani sekaligus membantu dalam hal pengawasan pupuk. Sehingga tidak terjadi penyelewengan kepada semua petani yang ada diwilayah Kecamatan Situbondo, ” imbuhnya. “ (sdd).