Ciptakan Generasi yang Berkompeten Dalam Menjaga Kedaulatan NKRI


Situbondo - Senin (18/02) Babinsa Koramil 0823/02 Panji Sertu Bambang memberikan materi Wasbang di SDN 4 Curahjeru Desa Curahjeru yang di ikuti kurang lebih 30 siswa.

Pada fase usia dini seperti ini tentunya sangat penting diberikan bekal wawasan kebangsaan yang memadai untuk mewarnai perjalanannya meraih cita cita di masa yang akan datang.

Pemberian materi Wasbang disesuaikan dengan level obyek sasaran Wasbang itu sendiri sehingga mudah dicerna dan dipahami serta dimengerti oleh anak-anak SD pada kesempatan ini. jelas Sertu Bambang

Materi Wasbang yang diberikan berupa menyanyikan lagu-lagu nasional, penanaman nilai saling menghormati, tata cara hormat kepada bendera yang tepat dan sopan santun serta pemberian pemahaman bahwa kegiatan belajar merupakan bagian dari perjuangan siswa siswi sekolah dasar untuk menumbuhkan rasa bela negara, rasa cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan sehingga mampu menjadi generasi yang berkompeten dalam menjaga kedaulatan NKRI.

Diharapkan dengan pemberian materi Wasbang khususnya kepada siswa siswi sekolah dasar dapat menumbuhkan rasa saling menghormati antar sesama sejak dini dalam menunjang pertahanan semesta sebagai sistem pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sementara itu Kepala SDN 4 Curahjeru Ibu Siti S. Pd sangat merespons positif terhadap meteri Wasbang yang disampaikan oleh Babinsa Koramil 0823/02 Panji Sertu Bambang dan mereka mengharapkan agar kegiatan serupa terus diberikan agar Siswa-Siswi SDN 4 Curahjeru menjadi disiplin serta bisa menghargai orang lain, baik pada saat berada dilingkungan Sekolah maupun lingkungan tempat tinggalnya.

Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Pak Babinsa yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan pembekalan kepada murid-murid kami tentang Wasbang, dengan adanya pembekalan ini akan membantu kami dalam membimbing anak-anak yang lebih baik lagi. Ungkap Ibu Siti (Jt)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar