Situbondo - Rabu (30/01)
Babinsa Sertu zaenal Aggota Koramil 0823/14 Jatibanteng melaksanakan wawasan
kebangsaan dengan Materi yang diberikan Cara Hidup Berbangsa dan Bernegara
terhadap siswa siswi SMPN 1 Jatibanteng.
Serta Untuk menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan remaja atau
generasi muda, Sertu Zaenal anggota Koramil 0823/14 Jatibanteng memberikan
materi tentang Wawasan Kebangsaan kepada siswa-siswi SMPN 1 Jatibanteng
Kabupaten Situbondo hari ini.
Kegiatan tersebut
diikuti puluhan siswa-siswi SMPN 1 Jatibanteng yang sangat antusias menerima
materi tentang Wawasan Kebangsaan. Babinsa menyampaikan bahwa ada empat pilar
dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia, ada empat tuntunan
tersebut yakni Pancasila, UUD Negara RI 1945, Negara Kesatuan Republik
Indonesia NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Pola kehidupan remaja atau generasi
muda kita saat ini, masih banyak yang kurang mencerminkan nilai-nilai luhur
Pancasila sebagai Dasar Negara.
Kepala Sekolah SMP 1 Jatibanteng,
menyatakan materi yang diberikan anggota TNI
ini sangat positif guna memotivasi anak-anak agar timbul kesadaran dalam
berbangsa dan bernegara,“ Ini menjadi motivasi dan pembelajaran buat siswa.
Apalagi materi disampaikan langsung oleh anggota TNI, anak-anak menjadi lebih
bangga “, Dan saya berharap kegiatan seperti ini berlanjut, tandasnya. (jt)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar