DANRAMIL 0823/01 KOTA BESERTA ANGGOTA MEMBAGIKAN SEDEKAH KEPADA TUKANG BECAK


Situbondo - Danramil 0823/01 Kota Kapten Inf Athin Irawanto memberikan sedekah secara simbolis kepada para tukang becak dihalaman Makoramil 0823/01 Kota Jl. P.B. Sudirman Situbondo, kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka pemberian sedekah dibulan suci Ramadhan dari anggota Koramil 0823/01 Kota kepada para tukang becak. Jum’at (08/06/2018).

Tujuan pemberian sedekah di bulan Ramadhan ini untuk lebih  mendekatkan  diri kepada Tuhan YME, juga sebagai rasa syukur atas rahmat dan hidayahnya karena selama bertugas sebagai anggota TNI AD dan berdinas di Koramil 0823/01 Kota  diberikan kesehatan, keselamatan serta terciptanya situasi yang aman dan kondusif wilayah Kecamatan Situbondo. Disamping itu untuk mendekatkan peran TNI khususnya Koramil 0823/01 Kota kepada masyarakat sekitarnya terutama bagi masyarakat yang kurang mampu serta meningkatkan peran teritorial dalam Berkomsos.

Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Koramil 0823/01 Kota atas partisipasinya sehingga kegiatan sosial ini dapat berjalan sesuai dengan rencana, selanjutnya untuk kegiatan pemberian sedekah tahun ini sasaran kepada tukang becak yang berada di sekitar Koramil 0823/01 Kota dan Insaallah untuk sasaran kedepannya nanti akan di perluas lagi sampai di pelosok Desa binaan Koramil 0823/01 Kota. Ungkap Danramil 0823/01 Kota Kapten Inf Athin Irawanto”.

Saya berterima kasih kepada bapak TNI yang telah memberikan rejeki kepada kami, terus terang saya sangat senang dan berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya menjelang hari raya Idul Fitri. Ujar Bapak Suyono”. (Sdd)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar