KORAMIL PANARUKAN IKUT MENGAMANKAN PELAKSANAAN PASAR RAMADHAN



Situbondo – Bertempat di Dermaga Panarukan Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan telah di selenggarakan Pasar Ramadhan mulai dari pukul 15.00  sampai dengan 21.00 WIB, menurut  Saudara Dody yang sekaligus sebagai panitia pelaksana mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan di hari ke-2 ini antara lain Basar sembako Murah, Buka bersama warga, pemeriksaan kesehatan gratis oleh tim medis RS Elisabeth Situbondo, lomba potographer dan hiburan musik, Kamis (26/05/2018).

Demi terciptanya situasi dan kondisi lancar dan aman, Danramil 0823/05 Panarukan Kapten Inf Joni Kriswanto beserta angggota ikut membantu pelakasaan pengamanan dari awal sampai akhir kegiatan Pasar Ramadhan. Selain melaksanakan tugas pokok sehari-hari kita juga harus ikut menjaga agar selama kegiatan pasar Ramadhan di dapat berjalan dengan aman dan lancar, jelas Danramil 05/Panarukan.

Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Panitia serta semua pihak Pasar Ramadhan yang mau mengadakan kegiatan diwilayah Kecamatan Panarukan, sebagai satuan kewilayahan Koramil 05/Panarukan Panarukan akan selalu membantu Pengamanan sehingga acara semua dapat berjalan lancar, dan warga masyarakat khususnya warga Panarukan bisa berbelanja sembako murah dengan harga yang terjangkau dan selalu menjaga ketertiban dan kenyamanan, sehingga dalam bulan yang penuh Berkah ini dapat menjalankan ibadah Puasa dengan lancar, imbuhnya. (sdd).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar