DANDIM 0823/SITUBONDO PIMPIN UPACARA KORPS RAPORT KENAIKAN PANGKAT

Situbondo - Dandim 0823/Situbondo Letkol Inf Akhmad Juni Toa, S.E., M.I.Pol. memimpin upacara Korps Raport kenaikan pangkat di Aula Makodim 0823/Situbondo alamat Jl. P.B. Sudirman No. 32 Kelurahan Patokan, Kecamatan Kota, Kabupaten Situbondo. Senin pagi (01/10/18).


Mengawali sambutannya Dandim 0823/Situbondo Letkol Inf Akhmad Juni Toa, S.E., M.I.Pol. mengucapkan selamat kepada seluruh anggota yang mendapatkan kenaikan pangkat 1 tingkat lebih tinggi. Dan dengan kenaikan pangkat ini patut disyukuri dan yang tidak kalah penting adalah bahwa dengan kenaikan pangkat berarti mengandung konsekuensi logis terhadap pengabdian, tugas dan tanggung jawab yang lebih dibanding sebelumnya, " jelas Dandim. "


Bahwa kenaikan pangkat ini bukanlah rutinitas atau hadiah yang sehingga secara otomatis apabila sudah memenuhi jenjang waktu yang ditentukan, maka dengan sendirinya akan naik pangkat. Tetapi hal itu adalah satu bentuk apresiasi atau suatu wujud penghargaan negara kepada para prajurit atas integritas dan pengabdian yang baik, selama kurun waktu yang ditentukan serta keberhasilan dalam pelaksanan tugas yang dibebankan, " imbuh Dandim. "

Di akhir sambutannya Dandim berpesan kepada seluruh anggota yang akan melaksanakan UKP (Uji Kenaikan Pangkat) untuk periode berikutnya agar mampu menyiapkan dirinya dengan baik, sehingga harapannya ke depan, makin banyak anggota kita yang mampu mendapatkan kenaikan pangkat. Dan pada kesempatan tersebut dilaksanakan pemberian ucapan selamat kepada seluruh anggota yang mendapatkan kenaikan pangkat dan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. (sdd).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar