Situbondo - Kamis (27/09)
pukul 07.00 wib Kepala setaf Kodim
0823/Situbondo Mayor Kav Suprapto memberikan jam Komandan dan penekanan kepada
Anggota Koramil sektor timur yang di laksanakan di Koramil 07 Asembagus
sekaligus mengecek kesiapan tugas babinsa dalam kewilayahan,
Adapun penekanan yang
sangat di garis bawahi beliau mengatakan kerja tulud iklas dan jaga
keharmonisan di wilayah jaga baik martabat satuan dan TNI dan tidak lupa pula pesen
beliau jaga baik baik netralitas TNI karna sebentar lagi pesta rakyat akan di
laksanakan.
Dalam pengarahannya
Kasdim menekankan kepada seluruh anggota agar menjalin silaturahmi yang baik di
antara anggota dan keluarganya aplagi ini masih bulan Syawal, termasuk dengan
semua elemen masyarakat di wilayah agar kedekatan kita dengan masyarakat dapat
berdampak positif terutama guna mendapatkan informasi yang cepat, tepat, benar
dan mendapatkan data yang yang diperlukan.
Disamping itu,
ditekankan juga seluruh anggota harus mengetahui program kerja Kodim Koramil.
Apa yang menjadi hak dan kewajiban anggota harus dijelaskan secara terbuka.
Tugas perwira Staf maupun Danramil untuk menjelaskan kepada semua
anggota.Sehingga semuanya paham, mengerti dan bisa bekerjasama dengan baik
dalam melaksanakan setiap tugas di wilayah binaannya.
Lebih lanjut,
dikatakan, kalau sudah tahu tugas, hak dan kewajibannya agar dilaksanakan
dengan baik, bertanggungjawab kepada pribadi, keluarga, satuan maupun kepada
bangsa dan negara. Dengan selalu berada di wilayah binaannya dan mampu peka
terhadap setiap perkembangan situasi di wilayahnya, dirinya meminta kepada para
Babinsa agar siap setiap saat selalu on call atau dapat dihubungi bila
diperlukan dan siap digerakkan” Ujar Mayor Suprapto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar