KORAMIL 0823/08 BANYUPUTIH LAKSANAKAN PENGAMANAN KEDATANGAN ROMBONGAN JEMAAH HAJI


Situbondo - Dalam rangka mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dalam penyambutan kedatangan rombongan Jemaah Haji Kabupaten Situbondo,  Koramil 08 Banyuputih Kodim 0823/Situbondo yang dipimpin oleh Danramil  0823/08 Banyuputih Kapten Inf Kardiman bersama Instansi terkait  melaksanakan pengamanan kedatangan Haji Kabupaten Situbondo,  bertempat di  Pondok Pesantren Salafiyah Syafiiyah Sukorejo Kecamatan Banyuputih.  Jamaah Haji KBIH Sukorejo kloter 1 bus no 3, 4 dan 5 dengan jumlah 125 orang jamaah untuk wilayah Kecamatan Banyuputih,  Kecamatan Jangkar, Kecamatan Asembagus dan Kecamatan Arjasa. Selasa (28/08/2018).

Hadir dalam penyambutan kedatangan rombongan jamaah haji Sekcam Banyuputih  Bapak Joko Cahyono, Danramil 0823/08 Banyuputih Kapten Inf Kardiman beserta anggota Koramil 08 Banyuputih, Kapolsek Banyuputih Iptu Bambang Irianto beserta anggota Polsek Banyuputih, Ketua KBIH Sukorejo Bapak H. Armoyo dan Tokoh Agama dan Ulama wilayah Timur dan keluarga penjemput sekitar 750 orang. (sdd).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar