Kodim 0823/Situbondo Adakan Lomba Komsos Kreatif.


Situbondo - Komsos Kreatif Kodim 023/Situbondo telah menggadakan Lomba Fotografi dan Tari Remo. Kontes yang diikuti oleh pelajar SMA Se-Kabupaten Situbondo ini menyisakan 3 juara disetiap materi lombanya.

Hasil dari perlombaan Fotografi Juara 1 SMA 1 Situbondo, Juara 2 SMK 1 Situbondo, Juara 3, SMA 2 Situbondo, serta tari remo Juara 1 SMA 1 Panji, Juara 2 SMA 2 Situbondo, Juara 3 dari  SMA 1 Panarukan

Komandan Kodim 0823/Situbondo, Letkol Inf Akhmad Juni Toa SE.MI.Pol saat dihubungi melalui telepon selulernya mengucapkan selamat bagi peserta yang mendapatkan juara, semoga ini menjadi langkah awal untuk terus berprestasi, sekali lagi selamat dan sukses, Selasa (20/8/2019).

Komsos kreatif melalui perlombaan fotografi dan tari remo ini, merupakan salah satu upaya yang dinilai sangat efektif dalam mewujudkan kebersamaan, hingga keharmonisan dikalangan para pelajar", ujarnya.

Kegiatan lomba sepert ini, menjadi salah satu agenda penting untuk diselenggarakan ditengah maraknya arus budaya dari luar yang menggerus budaya asli daerah kita", kata Dandim.

Oleh karena itu, kalah atau menang dalam perlombaan ini, bukanlah tujuan utama. Tetapi yang diutamakan, adalah semangat kebersamaan dan antusias para peserta. Letkol Inf Akhmad Juni Toa

Penyerahan Tropy dan Uang pembinaan oleh Komandan Kodim 0823/Situbondo   diwakili Kasdim Mayor Arh Suprapto dan didampingi Pasi Ter Kapten Inf Sugeng Sugiarto. (pen 23)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar